CoinEx Jadi Sponsor Eksklusif Acara Tahunan Bitcoin 2023

Jak-One.com – Pada tanggal 21 Mei, acara konferensi tahunan Bitcoin terbesar di dunia “Bitcoin 2023” telah berlangsung di Miami. Lebih dari 15.000 praktisi kripto, pengusaha ternama dan pemimpin industri hadir dalam konferensi yang spektakuler ini.
Dalam acara tersebut, para peserta diberikan kesempatan untuk mendengarkan pidato menarik dari pembicara terkemuka seperti kandidat Presiden AS Robert F. Kennedy, dan penulis buku terlaris Michael Lewis. “Yang paling mencuri perhatian adalah dukungan dan penekanan Kennedy terhadap peran penting Bitcoin,” ujar Pendiri dan CEO dari crypto exchange CoinEx, Haipo Yang.
Konferensi akbar ini telah mendapatkan banyak dukungan dan sponsor terkemuka di dunia, salah satunya adalah CoinEx yang menjadi sponsor eksklusif. “CoinEx hadir dengan gaya yang kreatif dan modis, memasang layar LED yang memamerkan budaya merek, keunggulan teknis, serta produk dan layanan yang ramah pengguna. Keberadaan CoinEx menjadi sorotan utama dalam konferensi ini, menarik banyak perhatian dari tamu dan peserta,” tambah Yang.
Dalam beberapa tahun terakhir, CoinEx telah menjadi salah satu platform perdagangan kripto terkemuka di dunia. Mereka memiliki komitmen untuk membuat perdagangan kripto menjadi lebih mudah bagi pengguna global, sambil tetap menyediakan layanan yang aman dan efisien.
Ada beberapa fitur utama yang membuat CoinEx menjadi pilihan terbaik bagi pengguna, seperti banyaknya pilihan aset kripto, antarmuka pengguna yang efisien dan keamanan aset tingkat tinggi. “CoinEx berkomitmen untuk tidak menyalahgunakan aset pengguna dalam keadaan apa pun dan akan melindungi hak dan kepentingan pengguna,” ujar Yang.
Lanjut dikatakan, mereka juga mendorong pengguna untuk bergabung dalam komunitas CoinEx dan berpartisipasi dalam menjaga perkembangan market kripto yang sehat, adil dan teratur. Pada tahun 2023, Bitcoin telah mencapai kesuksesan yang mengubah industri dan juga memberikan perhatian yang lebih besar kepada CoinEx.
“Sebagai pionir di era aset kripto, CoinEx terus mengikuti perkembangan zaman. Kami secara konsisten melakukan inovasi teknologi dan mengoptimalkan produk mereka untuk memajukan dunia kripto,” ujar Haipo Yang.
Di masa depan, CoinEx akan terus mengejar inovasi dan kemajuan di industri kripto, serta terus meningkatkan produk dan layanan perdagangan kriptonya sejak didirikan pada tahun 2017 lalu. “CoinEx akan terus menyediakan produk perdagangan kripto yang berkualitas dan memberikan pengalaman memuaskan bagi pengguna. Tujuannya adalah memulai era baru yang makmur di dunia kripto,” ujar Yang.